1.3.a.4.2. Eksplorasi Konsep - Berbagi Tugas Kesimpulan tentang Inkuiri Apresiatif
DAFTAR ISI [Buka]
Nunung Komalasari, S. Pd
TK Miftahul Haq-Paseh
Calon Guru Penggerak Angkatan 2
Kabupaten Bandung
Saya mungkin mempunyai impian yang terlalu tinggi, namun saya yakin jika di tempuh dengan baik dan adanya usaha dengan pendekatan Inkuiri Apersiatif dan mengambil langkah BAGJA serta adanya kolaborasi yang solid dan doa yang kuat maka impian itu akan terwujud setidaknya saya dan team TK Miftahul Haq dapat membekali anak-anak dengan konsep-konsep yang berlandaskan Agama Islam juga berdasarkan Profil Pelajar Pancasila.
Impian Saya:
Membentuk murid menjadi pemimpin-pemimpin sholeh masa depan sesuai firman Allah Q.S Al-Baqoroh ayat 30 (Allah hendak menjadikan manusia sebagai khalifah) memang tidak mudah, apalagi mendidik anak yang masih usia dini yang nota bene nya mereka hanya bermain. Jika dilihat dari pondasi justru pondasi itu dibuat dari bawah sehingga nantinya dapat menopang bangunan yang tinggi dan megah.
Dengan kesadaran bahwa anak usia dini adalah bibit dan cikal bakal generasi penerus bangsa, maka kita sebagai pendidik harus dapat mempersiapkan pondasi-pondasi yang kuat untuk mereka dapat membangun bangsa.
Di ibaratkan tanaman ketika akarnya kuat maka tanaman itu akan tumbuh dengan subur dengan buah dan pohon yang rindang yang dapat memberi manfaat dan dapat menjadi pelindung.
Maka dari itu sebagai pendidik harus berusaha mewujudkannya salah satunya dengan menerapkan Inkuiri Apersiatif dan konsep BAGJA yang memberikan makna bahagia.
Impian Nunung |
Semoga menjadi pendidik yang berhasil. Aamiin
BalasHapusMantaaap.. tp jadi kepo ttg konsep BAGJA seperti apa? Tulis dong..
BalasHapusKonsep BAGJa.. Apa itu bu nung.. Sukses mnjd guru penggerak.. Aamiin
BalasHapussemoga Allah memberi kelancaran ya..
BalasHapusJadi penasaran konsep inquiri apersiatif dan konsep Bagja-nya Bu Nungkom.
BalasHapusTidak ada impian yang salah sepanjang impian yg kita ingin capai adl hal yang baik.
BalasHapus